Gatra Pasupati – Bukit, 4 Desember 2023
Kankemenag Kab. Karangasem meninjau langsung lokasi tanah longsor yang menimpa komplek santri putri Pondok Pesantren At-Taqwim, Bukit (3/12). Selain meninjau TKP, Rombongan Tim Kerja Kankemenag Kab. Karangasem yang dipimpin oleh Kasi BIMAS Islam, Asmuni turut menyampaikan bela sungkawa dan menyerahkan infaq kepada Ponpes At-Taqwim.
Kejadian yang berawal dari hujan lebat di kawasan Karangasem turut merobohkan tembok yang berbatasan dengan komplek santri putri di Ponpes At-Taqwim sekitar pukul 23.00 Wita. 1 santri meninggal dunia dan 2 lainnya luka-luka akibat dari musibah ini. Jenazah langsung diberangkatkan ke rumah duka di Singaraja Senin pagi (4/12) didampingi oleh Pengasuh Ponpes, Ali Musbah.
Kankemenag Kab. Karangasem turut berduka cita atas kejadian ini, semoga amal dan ibadah almarhumah dapat di terima di sisi Allah SWT. Hal ini tentu menjadi evaluasi dari berbagai pihak, mulai dari Ponpes At-Taqwim maupun Kankemenag Kab. Karangasem sebagai upaya mitigasi bencana bersama sehingga dapat menghilangkan trauma seluruh santri Ponpes At-Taqwim.