Amlapura, Rabu 22 Desember 2021 Kankemenag Kab. Karangasem, bertepatan dengan hari ibu, juga saat semua anak-anak sekolah sedang menikmati libur panjang semester satu, di MIN 2 Karangasem di gelar kegiatan vaksinasi oleh Tim Kesehatan Polres Karangasem.
Walaupun dalam kondisi libur para peserta didik dari kelas 1 sampai dengan kelas 6 tetap semangat untuk menerima vaksin sinovak sebagai upaya menghindarkan peserta didik dari sebaran penyakit Covid-19.
Dari sejumlah 391 peserta didik MIN 2 Karangasem yang telah di vaksin untuk umur 12 tahun ke atas adalah sejumlah 22 orang
Sedangkan sasaran vaksinasi pada hari ini adalah sejumlah 369 orang dan yang hadir serta menerima vaksin kurang lebih sejumlah 270 orang peserta didik, sisanya sebanyak 99 orang belum bisa di vaksin serta ditunda menerima vaksin karena
1. Tensi peserta didik tinggi
2. Di tunda karena tensi rendah
3. Sedang Sakit
4. Dan sedang berada di luar daerah
Kegiatan vaksin di pantau oleh Kapolsek Karangasem beserta rombongan didampingi oleh Lurah kelurahan Subagan di terima oleh
Kepala MIN 2 Karangasem Isyatir Rodiyah,S.Ag.
Kegiatan Vaksinasi berlangsung dari pukul 08.00 sampai pukul 12.00 wita.