Amlapura, Senin 31 Mei 2021, Dalam rangka Penguatan Pembangunan ZI, WBK menuju WBBM, dan pelaksanaan tata kelola birokrasi yang baik dan bersih serta bebas dari korupsi, Kakankemenag Kab. Karangasem, Drs. Ida Bagus Mastika M. Fil, H., memberikan arahan pada kegiatan Rapat Persiapan Penunjukan Paket Pekerjaan Pengawasan Pembangunan Gedung Balai Nikah dan Manasik Haji KUA Kec. Bebandem Karangasem Tahun 2021.
Dalam arahanya Kakankemenag menyampaikan Rapat Persiapan Penunjukan Konsultan Pengawas dilaksanakan untuk memastikan penyedia memenuhi kriteria yang sudah ditentukan. Beliau menekankan kepada semua fihak yang terlibat dalam proses pembangunan Gedung Balai Nikah dan Manasik Haji KUA Kec. Bebandem untuk bekerja sama dengan baik, serta tetap berpedoman pada ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku mulai dari proses perencanaan, pelaksanaan pekerjaan dan pertanggungjawaban, sehingga pembangunan dapat terselesaikan dengan baik, aman, lancar dan tepat waktu.
Rapat bertempat di Aula Kankemenag Kab. Karangasem dihadiri oleh KPA, PPSPM, PPK dan Kasi Bimas Islam, Direktur CV. Uditi Plan, Pengelola Keuangan, Pengelola BMN, Pejabat Pengadaan Barang dan Jasa Kankemenag Kab. Karangasem.